Sustainable Growth Formula: Keterlekatan Kerja dan Ketangkasan Belajar dari Managerial Resource pada Industri Minyak Sawit Indonesia

ISBN 978-623-7729-27-3 Author Nopriadi Saputra; Sasmoko; Sri Bramantoro Abdinagoro; Engkos Achmad Kuncoro Publisher Scopindo Media Pustaka Year 2020

Industri minyak sawit Indonesia yang memainkan peran stratejik baik bagi kepentingan nasional maupun di forum global menghadapi berbagai tantangan bisnis baik dari lingkungan alam, lingkungan sosial, maupun manajerial. Salah satu tantangan manajerial yang dihadapi perusahaan perkebunan sawit adalah semakin menurunnya pasokan sarjana pertanian. Hal ini selain karena fenomena talent shortage dan talent war, juga terkait dengan munculnya digital generation di industri minyak sawit Indonesia. Hal ini disadari atau tidak akan menjadi hambatan bagi perusahaan perkebunan sawit untuk meraih sasaran keuntungan (profit), pertumbuhan (growth) dan pula kelanggengan bisnis (sustainability). Untuk menemukan solusi atau formula yang tepat dalam menghadapi tantangan tersebut, buku Sustainable Growth Formula ini memadupadankan dua domain yang berbeda, yaitu domain praktisi yang pragmatis dengan domain akademisi yang konseptual. Karena hal tersebutlah buku Sustainable Growth Formula ini disusun dalam tiga bagian utama. Bagian pertama membahas mengenai Fenomena Industri yang merupakan bagian dari domain praktisi. Bagian pertama ini terdiri dari dua bab. Bab 1 yang membahas menegnai peranan stratejik dan tantangan bisnis yang dihadapi perusahaan perkebunan sawit di Indonesia dewasa ini. Bab 2 yang menguraikan mengenai digital generation yang memiliki karakteristik yang berbeda dari generasi sebelumnya dan mengalami kesulitan untuk dapat menyatu seutuhnya dengan karakteristik pekerjaan di industri minyak sawit. Dari bagian pertama diperoleh kesimpulan bahwa perusahaaan perkebunan menghadapi tantangan manajerial berupa bagaimana mengembangan sumber daya manajerial yang dapat efektif bekerja dalam kurun waktu yang lama dan juga efektif bekerja dalam lingkungan yang mengalami perubahan terus menenerus. Untuk menjawab pertanyaan tersebut, dikembangkanlah bagian kedua yang membahas mengenai Landasan Konseptual. Bagian kedua ini berupaya untuk menelusuri konsep dan teori manajemen yang relevan terutama sekali yang berkaitan dengan kapabilitas dinamis atau dynamic capability (Bab 3), ketangkasan berlapis jamak atau multi-layer agility (Bab 4), deksteritas belajar atau learning dexterity (Bab 5), keterlekatan kerja holistik atau holistic work engagement (Bab 6) dan budaya belajar atau learning culture (Bab 7). Berdasarkan pemahaman yang mendalam dan terpadu dari konsep dan teori manajerial tersebut, dihasilkan bagian ketiga yaitu Rekomendasi Empirik. Rekomendasi yang dibangun lewat hasil temuan dari studi empirik yang dilakukan terhadap 477 sumber daya manajerial dari 196 perusahaaan perkebunan sawit swasta di Indonesia. Studi empirik tersebut untuk menguji secara sebuah model penelitian dan dari hasil pengujian statistik terbukti bahwa sembilan hipotesis diterima secara signifikan. Berdasarkan hasil tersebutlah dikembangkan sustainable growth formula bagi perusahaan perkebunan sawit agar dapat mengatasi tantangan bisnis yang dihadapi. Dan dalam menerapkan formula yang direkomendasikan tersebut, perusahaan perkebunan sawit juga disarankan untuk mempersiapkan tiga hal. Pertama, transformasi budaya perusahaan menuju budaya belajar. Kedua, pengembangan kepemimpinan berbasis multi-layer agility. Ketiga pengelolaan talenta berbasis learning dexterity. Semoga kiranya buku ini dapat memberikan inspirasi bagi para akademisi manajemen dan juga para praktisi manajemen di industri minyak sawit Indonesia. Besar harapan bahwa hasil pemikiran dari buku ini dapat menjadi awal bagi tumbuh dan berkembangnya penelitian-penelitan lanjutan dan juga praktek-praktek manajemen berbasis penelitian ilmiah. Bukan hanya praktek manajemen berbasis commonsense semata. Dalam penyusunan buku ini, penulis mendapatkan bantuan dan dukungan yang berhingga dari berbagai pihak. Karenanya perkenakan untuk menghaturkan terima kasih yang mendalam kepada berbagai pihak. Pertama, penulis mengucapkan terima kasih kepada Prof. Dr. Sasmoko, M.Pd; Dr. Sri Bramantoro Abdinagoro; dan Dr. Engkos Achmad Kuncoro selaku dewan promotor yang telah menyediakan waktu, pikiran, dedikasi, dan kesabaran untuk membimbing sehingga dihasilkan model penelitian yang komprehensif Kedua, penulis mengucapkan terima kasih kepada Prof. Dr. Adler Haymans Manurung; Dr. Bayu Krisnamurthi; dan Agustinus Bandur, Ph.D selalu dewan penguji yang telah memberikan ide pemikiran kritis yang berharga sehingga buku ini menjadi karya ilmiah yang lebih elegan dari berbagai sudut pandang pemikiran. Ketiga, penulis mengucapkan terima kasih kepada Prof. Dr. Harjanto Prabowo selaku kedua dewan guru besar sekaligus rektor dari Universitas Bina Nusantara yang telah mengajarkan penulis mengenai systematic literature review sehingga memudahkan saya untuk mengembangkan novelty dari studi empirik yang dilakukan. Keempat, saya mengucapkan terima kasih Prof. Bahtiar S. Abbas, Ph.D selaku pimpinan DRM BBS Binus University dan Prof. Dr. Ir. Edi Abdurachman selaku pimpinan terdahulu yang telah memberikan dukungan dan persetujuan sehingga penulis dapat menyelesaikan buku ini dengan baik Kelima, saya mengucapkan terima kasih kepada Prof. Dr. Dyah Budiastuti selaku “ibu” dari DRM BBS Binus University yang senan-tiasa meluangkan waktu dan pikiran memotivasi penulis dalam melewati berbagai hambatan teknis maupun non-teknis yang terkait dengan penulisan dan penerbitan buku ini. Keenam, penulis mengucapkan terima kasih kepada Prof. Dr. Mts. Arief; Prof. Dr. Gerardus Polla; Dr. Muhammad Hamsal; Dr. Asnan Furinto; Dr. Setyo Hari Wijanto, Dr. Yosed Dedy Pradipto; Dr. Shidharta; Dr. Boto Simatupang; Dr. Pantri Heriyati; Togar Napitupulu, Ph.D; Bakhtiar H. Simamora, Ph.D; dan Dr. Wibowo Kosasih selaku dewan dosen yang telah memberikan inspirasi dan ide pemikiran yang menjadi material berharga bagi penulisan buku ini Ketujuh, penulis mengucapkan terima kasih kepada seluruh mahasiswa DRM-2016 untuk kerjasama dan persahabatan yang saling menguatkan dalam penulisan buku ini: Dr. Nurdin Tampubolon, Dr. Ismirianti Nasip, Dr. Dominikus Edwinarto, Dr. Jimmy Lizardo, Dr. Telisiah Utami Putri, Arya Permadi, Siddik Siregar, Agus Syamsudin, Andreas Djiwandono, Argogung Murba, Jo Johny, Nelly Santoso. Agung Yunanto, dan Gion Darwis. Saya merasa bangga dan terhormat menjadi bagian sejarah orang-orang hebat seperti Anda sekalian. Kedelapan, penulis mengucapkan terima kasih kepada Dr. Sukrisno Njoto, Bapak Gregorius Pramudya, Bapak Analgin Ginting, Bapak Alexander Paulus, Bapak Amri Daulay, Yudi Hariyanto dan segenap tim di Supreme Learning International yang secara tidak langsung telah mendukung penulisan buku ini. Semoga kiranya buku ini dapat memberikan kontribusi yang bermanfaat bagi perkembangan ilmu manajemen pada umumnya dan kemajuan praktek manajemen di industri minyak sawit Indonesia pada khususnya. Semoga kiranya kebaikan seluruh pihak yang telah membantu hadirnya buku ini mendapatkan balasan kebaikan yang berlimpah dari ALLAH yang maha pengasih lagi maha penyayang. Aamiin. Dr. Nopriadi Saputra, ST, MM Master Trainer Supreme Learning International


Saputra, N., Sasmoko, Abdinagoro, S. B. & Kuncoro, E. A. (2020). Sustainable Growth Formula: Keterlekatan Kerja dan Ketangkasan Belajar dari Managerial Resource pada Industri Minyak Sawit Indonesia. Jakarta: Scopindo Media Pustaka
Keyword
Sustainable, growth, formula
Publisher
Scopindo Media Pustaka
ISBN
978-623-7729-27-3