Proses dan Keuntungan Arsitektur Bisnis

Arsitektur bisnis merupakan suatu desain proses untuk menerjemahkan semua visi dan strategi bisnis supaya seluruh kegiatan perusahaan menjadi efektif. Desain proses tersebut akan dilakukan jika ada perubahan visi dan strategi dalam suatu perusahaan atau jika bisnis makin rumit. Ruang lingkup yang mencakup arsitektur bisnis yaitu proses, orang-orang, dan informasi teknologi perusahaan.

Fungsi arsitektur bisnis

Arsitektur bisnis menjadi penting dalam organisasi karena berfungsi untuk menyelaraskan semua pemangku kepentingan senior dalam melaksanakan visi bisnis. Dengan arsitektur bisnis maka bisa mengungkapkan cara sebuah organisasi terstruktur dan dapat menunjukkan bagaimana elemen-elemen seperti strategi proses, tujuan, visi, dan informasi teknologi semuanya bisa cocok. Hubungan di antara elemen-elemen ini akan menentukan apa yang harus dilakukan organisasi, dan apa yang perlu dilakukan oleh pemangku kepentingan senior untuk mencapai tujuan organisasi

Proses Arsitektur Bisnis secara detail

Dimulai dari perubahan visi dan strategi perusahaan kemudian melakukan overhaul atau pemeriksaan semua bentuk bisnis model, proses bisnis dan aplikasi system yang ada. Selanjutnya terhubung ke Business Info Requirement lalu ke business information dan physical data.

Keuntungan arsitektur bisnis

  • Penyelarasan bisnis dan TI
  • Pengambilan keputusan untuk perencanaan jangka panjang yang lebih baik
  • Memanfaatkan teknologi yang baru
  • Dapat mengalokasikan kembali sumber daya termasuk restrukturisasi organisasi

Reference:

https://biz-architect.com/business-architecture/what-is/#:~:text=Business%20architecture%20is%20the%20bridge,are%20known%20as%20Business%20Architects.

https://link.springer.com/article/10.1007/s12599-019-00605-3

Dr. Maria Grace Herlina S.Sos.,MM. & Davis Sebastian