Hal –Hal Yang Dihadapi Pada Saat Interview

Bagi mahasiswa dan fresh graduate melakukan magang atau internship menjadi salah satu pilihan bagi mereka yang ingin mempunyai pengalaman kerja di dunia nyata. Berikut beberapa alasan yang menjadikan program internship sebagai kesempatan yang tepat bagi mereka yang ingin mempunyai pengalaman kerja.

  1. Dengan program internship dapat bertemu dan belajar lebih dalam dengan orang-orang yang sudah berpengalaman juga dapat membuat dan menambah koneksi dengannya.
  2. Bisa menjadi peluang dari internship menjadi full time sehingga tidak perlu bingung untuk mencari tempat kerja setelah lulus kuliah.
  3. Program internship dapat mengajarkan mengenai kehidupan nyata di dunia kerja.

Sebelum menjadi internship pada suatu perusahaan, mereka harus melewati beberapa tahap seperti pengumpulan curriculum vitae (CV) dan wawancara/interview. CV adalah sebuah dokumen yang berisi tentang riwayat hidup seseorang seperti riwayat pendidikan, pengalaman kerja/organisasi, prestasi dan keterampilan lainnya. Sedangkan wawancara atau interview adalah kegiatan tanya jawab yang bertujuan untuk mendapatkan suatu informasi. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghadapi interview, antara lain:

  1. Pelajari lebih dalam mengenai perusahaan dan bidang yang kita pilih.
  2. Melakukan kontak mata dengan lawan bicara.
  3. Menjelaskan mengenai diri anda secara jelas.
  4. Berpenampilan sesuai dengan ketentuan (rapih dan sopan).
  5. Ungkapkan kelebihan dan kekurangan secara seimbang.

Reference:

https://www.vistaeducation.com/article/5-alasan-mengapa-kamu-gak-boleh-sia-siain-masa-internship

https://www.merdeka.com/gaya/27-tips-interview-agar-sukses-hadapi-hrd-kln.html

https://www.duniakaryawan.com/cara-menghadapi-interview-kerja/

https://rencanamu.id/post/panduan-persiapan-karier/panduan-persiapan-karier/panduan-lengkap-membuat-curriculum-vitae-cv-untuk-segala-kebutuhan

Dr. Maria Grace Herlina S.Sos.,MM. & Shahira Maizarani