Digital Workplace

Digital Workplace adalah cara kerja baru yang menggunakan teknologi untuk bekerja. Dalam digital workplace, pegawai bisa bekerja dimana saja tanpa perlu ke kantor. Cara kerja ini sangat menguntungkan bagi perusahaan karena tidak perlu membangun gedung yang besar untuk menampung semua pegawainya. Selain itu, cara kerja ini menambah produktifitas terhadap kerjaan di dalam perusahaan. Ditambah dengan adanya pandemic Covid-19, membuat cara bekerja ini sangat membantu semua orang untuk bekerja jarak jauh.

Konsep kerja digital workplace ini memberikan ide lebih luas terhadap pegawainya karena bisa mendapatkan wawasan yang tidak hanya didapatkan di dalam gedung kantor. Hal ini membuat pegawai bisa berfikir out of the box yang akan menguntungkan perusahaannya. Selain itu, pegawai bisa memberikan perusahaan untuk berkolaborasi dengan perusahaan lainnya. Oleh karena itu, pegawai akan bekerja dengan nyaman dan selesai tepat waktu tanpa adanya tekanan dari perusahaan. sehingga, perusahaan akan mendpatkan hasil yang sempurna dan mendapatkan timbal balik dari pekerjaan pegawainya.

Otak dari digital workplace adalah teknologi yang mengakibatkan semua orang harus mengerti cara penggunaan teknologi. Perusahaan harus memberikan pelatihan terhadap pegawai yang masih belum mengerti tentang teknologi yang dipakai dalam perusahaan. jika tidak, ini akan memberikan dampak yang buruk terhadap perusahaan. selain itu, perusahaan harus memberikan lisensi yang berbayar dalam hal komunikasi agar lancarnya berkomunikasi sesama pegawai.

Reference:

https://glints.com/id/lowongan/digital-workplace/#.YEo1ppMzako

Dr. Maria Grace Herlina S.Sos.,MM. & Sharim Muhammad Raihan