GAMBARAN GENERASI Z TERKINI

Oleh Hardijanto S
Generasi Z adalah generasi yang lahir pada tahun 1995-2005. Generasi ini menjadi fokus kita karena perubahannya dibanding generasi terdahulunya yaitu Generasi X dan Generasi Y. Sebuah yayasan nirlaba yaitu Varkey, melakukan penelitian terhadap orang-orang muda yang lahir antara tahun 1995 dan 2001 di 20 negara termasuk Indonesia, untuk menyajikan sebuah gambaran rinci tentang, harapan, dan pandangan mereka. Jumlah samplenya lebih dari 20 ribu orang.

Tingkatan paling atas yang membuat orangmuda merasa takut atau khawatir adalah tentang masalah keuangan. Jumlah mencapai 53%. Hal ini disebabkan mereka lahir pada periode ekonomi yang sedang krisis. Tingkatan kedua, hampir dari setengah responden (46%) menyatakan bahwa orang muda merasa tertekan oleh sekolah. Khususnya, orang muda di Korea Selatan (70%) dan Kanada (63%) merasa paling tertekan oleh tanggung jawab pendidikan. Korea Selatan dan Kanada sangat dikenal sebagai negara-negara yang masuk 10 sistem pendidikan berpangkat paling tinggi untuk matematika dalam Program Pengkajian Pelajar Internasional (PISA) OECD, sebuah program yang menguji keterampilan dan pengetahuan anak-anak berusia 15 tahun dalam sains, matematika dan membaca.

Mereka sebenanrya memahami pengaruh persaingan global karena dunia telah menjadi semakin saling terhubung dan saling bergantung. Mereka harus menghadapi pergolakan bisnis yang memerlukan pelatihan dan pendidikan yang terus-menerus seiring dengan kebutuhan pekerjaan baru di mana keterampilan yang dibutuhkan akan berubah lebih cepat dari sebelumnya. Generasi muda ini masih memiliki kepercayaan terhadap kekuatan pendidikan: 80% generasi muda global mengatakan bahwa pendidikan atau pelatihan adalah sumber harapan bahwa lebih banyak orang dididik di seluruh dunia. Tapi kuncinya adalah seberapa cepat bisa mengubah mereka.

89% Orang tua adalah faktor yang paling berpengaruh signifikan terhadap nilai kaum muda; 26% anak muda secara global berpikir bahwa memberi kontribusi lebih luas kepada masyarakat di luar diri mereka dan keluarga mereka adalah penting.

Sangat banyak, orang muda di generasi Z, yang memiliki kepercayaan pada teknologi: yaitu sebesar 84%. Secara umum disimpulkan bahwa orang muda di seluruh dunia mengatakan bahwa kemajuan teknis membuat mereka berharap untuk masa depan. Kaum muda melaporkan bahwa mereka terinspirasi oleh kemajuan yang dijanjikan dalam kemajuan teknologi di masa depan dan peningkatan kesempatan pendidikan bertaraf global.

Sumber: The Varkey Foundation, 2017, What The World’S Young People Think And Feel

Hardijanto S.