Cara Yang Mudah Dalam Memahami Materi Pada Saat SFH (Study From Home)

#Imerssaid

#Globalbusinessmarketingbinus

#Marketingisntallaboutselling

 

 

Wajar saja apabila di situasi Covid-19 ini rentan timbul kejenuhan saat belajar. Apalagi kamu merasa sulit memahami pelajaran. Hal ini bisa saja disebakan cara belajar yang salah. Bagi kamu yang masih merasa jenuh dan kesulitan saat belajar. Berikut ini aku pingin merekomendasi salah satu cara belajar yang baik dari website (Guru, 2016):

Yah tentu saja yang paling penting adalah mencari tahu tipe belajar mu. Karena tipe belajar tiap orang itu berbeda Misalnya dengan menonton video belajar, mendengar rekaman suara, diiringi lagu, dan sebagainya. Berikut ini aku mau sharing tentang 4 tipe belajar :

  1. Visual

Visual dalam kamus kbbi adalah dapat dilihat dengan indra penglihat atau berdasarkan penglihatan. Jadi tipe belajar visual itu biasanya lebih mudah untuk mengerti informasi dengan melihat gambar seperti diagram, tabel, infografis dan lain sebagainya. Contohnya kamu akan merasa lebih mengerti cara bermain gitar ketika melihat seseorang menempatkan jari-jari mereka untuk memainkan kunci tertentu. Kamu dengan tipe belajar ini akan merasa lebih mudah jika informasi dideskripsikan dalam bentuk gambar atau simbol. Nah biasanya visual itu sangat tertarik dengan warna. Maka itu jangan lupa untuk meringkas buku cetak mu dengan stabilo (Edukiper, 2016).

 

  1. Aural

Aural dalam kamus kbbi bersangkutan dengan telinga atau indra pendengaran, tipe belajar aural itu lebih mudah memahami suatu materi kalau sering sering mendengarkan tentang materi yang dipelajari. Tipe aural ini membutuhkan teman belajar untuk menjelaskan tentang materi yang tidak dipahami yang bertujuan untuk mendukung pemahaman belajarnya agar lebih cepat. Seperti contoh tadi bermain gitar, kamu merasa lebih mudah belajar gitar sambil mendengarkan suara gitar yang sedang kamu mainkan tersebut (Edukiper, 2016).

 

  1. Read or Write

Pembelajar tipe ini sangat nyaman dengan informasi diakses sesuai dengan tata letak tekstual. Catatan mereka sering dalam kata per kata dan sangat detail untuk memastikan mereka menangkap semua informasi yang relevan. Selain membuat catatan, sumber daya untuk pelajar Baca / Tulis tidak terbatas. Dengan penggunaan internet, mereka dapat mengakses berbagai bentuk konten teks untuk meningkatkan kemampuan belajar mereka. Membaca kembali catatan yang telah ditulis sangat bermanfaat bagi pelajar karena ini memungkinkan mereka untuk mengingat konten dengan cepat (The VARK guide to learning styles, 2014). Contoh, saat belajar bermain gitar kamu perlu membaca kertas musik suatu lagu.

 

  1. Kinestetik

Tipe belajar yang seperti ini akan terasa mudah apabila dia mengerti suatu informasi yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari Tipe belajar yang seperti ini akan lebih gampang dengan simulasi atau demonstrasi. Contoh, untuk belajar gitar kamu akan lebih mudah mengerti kalau secara langsung juga memainkan gitar tersebut dan mencoba-coba sendiri. Kuncinya adalah mendapatkan hubungan yang real antara informasi atau teori yang kamu dapatkan dengan kehidupan sehari-hari kamu (Edukiper, 2016).

 

#Marketingisntallaboutselling

#Imarkethink