My First Day of My Internship Journey at PT. Unicharm Indonesia
Oleh: Erlina Gracia (Student of International Marketing)
Pada hari pertama melaksanakan program magang di PT. Unicharm Indonesia, saya datang pada pukul 7.00 pagi dan langsung bertemu dengan kepala divisi riset, Koide-san, yang menyambut saya dan mengantarkan saya ke meja kerja saya. Namun, sebelum melaksanakan magang di kantor yang terletak di gedung MSIG Tower, saya dan para member internship lainnya melakukan training terlebih dahulu di pabrik PT. Unicharm Indonesia yang terletak di Karawang selama 2 hari yaitu pada tanggal 7 dan 8 Feb. Training tersebut berisi perkenalan dan penjelasan setiap divisi yang ada di PT. Unicharm Indonesia.
Lalu setelah duduk di meja kerja dan pukul 8.00 pagi, kami semua melakukan senam pagi yang rutin dilaksanakan setiap pagi yaitu senam taiso. Senam taiso berlangsung kurang lebih selama 5 menit. Setelah melakukan senam taiso, dilanjutkan dengan membaca buku GOROKU yang dimana bersisi visi, misi, serta undang-udang yang berlaku di Unicharm secara global. Setelah membaca GOROKU, kami semua melanjutkannya dengan membaca 3 prinsip DNA yang berlaku di PT. Unicharm Indonesia. Setelah membaca 3 DNA itu, saya dan member internsip lainnya diperkenalkan maju di depan dan memperkenalkan diri.
Setelah memperkenalkan diri lalu semua karyawan kembali ke meja masing-masing, dan saya masuk ke divisi MamyPoko bersama dengan 2 member internship lainnya dari Universitas Prasetya Mulya. Kemudian saya berkenalan dengan setiap member divisi dan kepala divisi saya, Umezawa-san. Setelah itu, saya kembali duduk di meja dan berdikusi dengan mentor saya, yaitu Jane Felia yang juga alumni Universitas Bina Nusantara. Kami berdiskusi seputar apa yang biasanya marketing kerjakan di PT. Unicharm Indonesia. Kemudian ci Jane mengajari saya tentang membuat price index dan menugaskan saya untuk mengisi price index MamyPoko sebagai latihan. Saya berlatih mengerjakan price index selama sehari penuh. Setelah itu sudah pukul 5.00 sore dan saya beserta member internship lainnya disuruh untuk pulang karena tidak boleh lembur.
#threeplusonebinus #binusuniversity #marketingisntallaboutselling #imers #binusian