Hyperfocus adalah mode paling produktif pada otak Anda.

Anda dapat memasuki mode hyperfocus dengan memperluas satu tugas atau proyek sampai memenuhi ruang perhatian Anda (Attention Space) dengan mengesampingkan semua pemikiran lain yang ada dan menjadikan satu tugas atau proyek sebagai satu-satunya fokus dalam perhatian Anda.

Anda dapat menyelesaikan banyak hal, karena seluruh mental Anda sangat terpusat pada satu tugas atau proyek di tangan Anda. Hyperfocus sangat memberi energi yang luarbiasa bahkan membuat ketagihan karena Anda mencapai jumlah penyelesaian luar biasa dalam satu periode waktu yang singkat.

Berikut adalah cara yang dapat anda latih untuk mencapai titik Hyperfocus

  1. Choose a productive task

Pilihlah tugas yang sifatnya produktif untuk Anda kerjakan

  1. Eliminate distractions

Hilangkan hal-hal yang akan mengganggu perhatian Anda saat memulai suatu tugas yang membutuhkan fokus tinggi

  1. Bring your focus to bear

Bawa dan paksakan focus anda secara maksimal untuk mencoba memulai suatu pekerjaan/tugas yang Anda ingin capai

  1. Keep returning attention

Terus berusaha dan mencoba kembalikan focus Anda saat merasakan gangguan-gangguan yang ada untuk masuk kedalam zona Hyperfocus Kembali.

Latihlah diri Anda untuk masuk ke metode Hyperfocus agar menjadi sebuah kebiasaan yang akan memudahkan Anda dalam menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan Anda.