BCA UMKM Fest 2021

Oleh: Filbert Bernardy (Student of Global Business Marketing Program)

Pada tahun 2020, sejak terjadi pandemi covid-19. Banyak sektor yang terdampak akibat pandemi ini khususnya pedagang kecil seperti UMKM yang sedang merintis maupun pemilik dari usaha di era pandemi. Banyak orang yang terpaksa berjualan akibat terjadi PHK yang cukup besar. Hingga Juni tahun 2021 jumlah umkm yang menerima BLT dari pemerintah yaitu sebesar 9,8 juta usaha mikro yang telah menerima Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) atau BLT UMKM 2021 (Safitri, 2021). Hal tersebut menjadi perhatian pemerintah khususnya Bank BCA yang ingin mengadakan sebuah event virtual dengan tujuan membantu support kegiatan penjualan dari UMKM diseluruh indonesia. Maka dari itu Bank BCA berkolaborasi dengan HaloSis membuat event UMKM Fest yang mengundang UMKM dari seluruh Indonesia dengan support digital payment yang diberikan oleh BCA berupa QRIS Statis untuk metode pembayaran.

Event ini berlangsung selama kurang lebih 2 minggu dengan total kurang lebih 1700 UMKM merchant yang berhasil bertransaksi hingga ratusan juta rupiah. Hal tersebut tentu saja memberikan dampak positif bagi keberlangsungan UMKM di era pandemi seperti ini. Sehingga event ini memiliki tujuan untuk memberikan sebuah platform digital baru agar UMKM mendapat kemudahan dalam menjual produk-produknya. Selain itu event ini juga bertujuan untuk memberikan awareness kepada masyarakat terhadap UMKM agar lebih dikenal sehingga kedepannya masyarakat akan melakukan retention buying di daerahnya masing-masing atau dapat melalui e-commerce.

BCA juga memberikan fasilitas bagi UMKM yang berpotensi positif untuk menjadi merchant BCA agar mendapatkan fasilitas serta dukungan kemudahan yang diberikan oleh BCA untuk mengembangkan usahanya. Sehingga harapannya setelah event ini selesai, UMKM Indonesia dapat lebih maju sehingga perekonomian Indonesia pun dapat cepat pulih kembali.