Pengalaman Internship di Markplus, Inc.

Oleh: Anggelia Viniwati (Mahasiswa Global Business Marketing)

Dunia perbankan selalu berusaha mencari customer baru baik dengan cara farming atau hunting. Segala aktivitas yang dilakukan memiliki tujuan untuk menambah jumlah kontribusi customer perbankan,  baik existing customer maupun customer lead. Salah satu cara yang banyak direkomendasikan dari Markplus kepada client perbankannya prioritas saat ini adalah dengan mencoba untuk masuk ke komunitas, dan ini pula yang memang dibutuhkan mereka pihak Bank. Untuk masuk ke dalam komunitas perlu diketahui terlebih dahulu tipe komunitas yang ingin dimasuki apakah Pools, Hubs, atau Webs. Hal ini dilakukan untuk mengatuhi strategi promosi / approach apa yang sesuai kepada masing-masing komunitas yang dituju.

Metode approach yang dilakukan bisa offline maupun secara online dengan memanfaatkan platform yang saat ini tersedia. Untuk channel offline, Bank biasanya disarankan untuk mengadakan event yang sesuai dengan minta komunitas yang dituju, personal approach kepada calon nasabah,dll. Sedangkan untuk channel offline bisa memanfaatkan linked in yang merupakan platform dimana individu yang tergolong kalangan profesional terkumpul dan tersedia. Melalui platform ini juga, akan dengan mudah menfiltrasi kelompok orang yang memang ditargetkan dari awal oleh seorang sales untuk dijadikan nasabah, filtrasi ini bisa dari sisi jabatan customer lead, perusahaan saat ini dari customer lead, interest dari customer lead, hingga linkaran koneksi dari customer lead  yang akan memberikan informasi mengenai customer lead lainnya. Dikarenakan linked in merupakan platform yang banyak digunakan dikalangan profesional membuat bank prioritas mendapat kesempatan untuk menggali data sebanyak mungkin menganai potential customer  dari yang tersedia di linked in saat ini untuk kemudian diolah untuk mendapat informasi mengenai siapa saja yang tergolong customer lead yang dapat di convert menjadi nasabah.

Trik-trik ini saya dapatkan melalui berbagai kelas training yang dirancang oleh Markplus kepada client bank nya, kedua trik baik offline dan online ini merupakah salah satu cara terbaik yang dapat disarankan kepada pihak bank. Dengan mengetahui pentingnya komunitas maka akan lebih mudah bagi sales untuk mengetahui komunitas yang memiliki potensial untuk diconvert menjadi nasabah, dan akan memudahkan proses farming dan hunting dari sales serta membantu bank mencapai objective atau target mereka.