Business Creation adalah sebuah program yang berada di bawah naungan Binus Business School – Binus University yang telah terakreditasi internasional oleh AACSB (Association of Advance Collegiate Schools of Business) serta meraih akreditasi Unggul dari BAN-PT. Akreditasi ini menjamin kualitas pembelajaran terbaik sesuai dengan standar global. Program Business Creation dirancang khusus untuk membantu mahasiswa menjadi entrepreneur yang mampu membangun dan mengelola bisnisnya secara kreatif dan inovatif, serta membekali mereka dengan berbagai aspek krusial dalam membangun dan menjalankan bisnis, sekaligus menghadapi tantangan dan perubahan di dunia bisnis.
Akreditasi AACSB adalah akreditasi yang diberikan oleh Association to Advance Collegiate Schools of Business, sebuah organisasi akreditasi terkemuka asal Amerika yang memberikan akreditasi untuk sekolah bisnis.
Akreditasi AACSB hanya diberikan kepada sekolah bisnis yang dianggap mampu memberikan layanan dan kualitas yang luar biasa dalam hal pengajaran, pembelajaran, kurikulum, dan riset. Dari seluruh sekolah bisnis yang ada di dunia, hanya 5% sekolah bisnis yang memperoleh akreditasi ini, termasuk Binus Business School yang telah terakreditasi AACSB. Akreditasi ini menjadi bukti bahwa Binus Business School telah memiliki kualitas yang sejajar dengan sekolah bisnis terkemuka lainnya di seluruh dunia.
Jurusan Business Creation menekankan pada pembelajaran yang menyeimbangkan antara teori dan keahlian praktis, sehingga mahasiswa tidak hanya belajar mengenai berbagai aspek bisnis di luar kelas saja, tetapi juga terlibat dalam real life event dan experience yang memungkinkan mereka belajar membangun bisnisnya sendiri secara hands-on. Mahasiswa juga berkesempatan belajar dengan beragam dosen yang termasuk praktisi dan akademisi yang berpengalaman selama bertahun-tahun dalam bisnis dan manajemen. Hal ini membuat mahasiswa dapat memperoleh beragam business insight yang bermanfaat untuk perkembangan bisnis mereka. Selain itu, Business Creation juga menyediakan beragam event berupa workshop internal dan antarjurusan dan memberikan fasilitas berupa business lab (BCIC) untuk mendukung pembelajaran mereka sekaligus menyediakan wadah bagi mereka dalam pengembangan bisnis mereka.
Pembelajaran yang diterapkan di Business Creation menyeimbangkan antara aspek teoritis di ruang kelas dengan aspek praktis. Dari segi teoritis, selain pembelajaran dan diskusi yang interaktif di ruang kelas, mahasiswa bisa menghadiri berbagai guest lecture dengan dosen tamu berupa dosen kampus rekanan dan praktisi bisnis berpengalaman. Dari segi praktis, mahasiswa bisa terjun langsung ke dalam berbagai event bisnis seperti bazaar, business counseling, dan kompetisi bisnis. Melalui beragam event ini, mereka bisa memperoleh real life experience dalam menjalankan, mengelola, dan mempromosikan bisnis mereka di publik serta berkesempatan untuk mendapatkan funding bagi pengembangan bisnis mereka di masa depan.
Selain belajar di ruang kelas dan melakukan praktek bisnis secara langsung, mahasiswa juga bisa belajar melalui:
Enrichment Program adalah program unggulan Binus University yang dirancang untuk memberikan mahasiswa kesempatan untuk dapat menerapkan, membandingkan, dan mempraktikkan apa yang telah dipelajari dalam dunia nyata, baik di lingkungan kerja atau komunitas masyarakat. Program ini memiliki bobot akademik sebesar 40 SKS yang dibagi menjadi 20 SKS per semester. Enrichment Program bertujuan mempersiapkan mahasiswa agar lebih mampu dan siap menghadapi tantangan karir setelah lulus dengan pengalaman nyata yang terstruktur dan didukung oleh kerjasama dengan perusahaan, mitra, serta komunitas. Selain itu, program ini membantu mahasiswa mengembangkan soft skills yang diperlukan dalam dunia kerja, seperti kemampuan beradaptasi, berpikir kritis, dan bekerja sama dalam tim.
Enrichment Program memiliki 7 track yang dapat dipilih, yakni:
Mahasiswa yang ingin belajar membangun dan mengelola bisnisnya sendiri dapat memilih track yang satu ini. Mahasiswa akan belajar banyak tentang riset pasar hingga manajemen bisnis.
Internship track memberi kesempatan bagi mahasiswa untuk bekerja & memperoleh pengalaman profesional di perusahaan yang menjadi mitra dari Binus University.
Study Abroad track sangat tepat untuk mahasiswa yang ingin memperluas wawasan global dan pengalaman internasional dengan belajar di universitas luar negeri.
Community Development memungkinkan mahasiswa untuk merancang program pengembangan masyarakat sehingga dapat belajar banyak mengenai manajemen proyek dan melatih kemampuan menghadapi tantangan sosial.
Bila mahasiswa ingin memperdalam kemampuan riset mereka atau memiliki keinginan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Research track bisa menjadi pilihan yang tepat.
Specific Independent Study track dirancang untuk mahasiswa yang tertarik belajar mengenai kompetensi di luar jurusan kuliah mereka. Nantinya, mereka akan dibimbing praktisi industri untuk membantu mereka menguasai keahlian dan pengetahuan baru.
Fast Track ditujukan kepada mahasiswa yang memiliki fokus studi lebih lanjut ke jenjang S2. Mahasiswa akan dipersiapkan untuk ahli dalam riset dan dunia akademik.
Setiap mahasiswa bisa belajar membangun dan mengelola bisnisnya sendiri saat memasuki semester 6. Pada semester tersebut, mahasiswa akan memasuki masa enrichment program dan bisa memilih entrepreneurship. Memilih entrepreneurship berarti mahasiswa bisa mulai membangun dan mengelola bisnisnya sendiri. Di dalam menjalani entrepreneurship saat enrichment program, mahasiswa akan didampingi oleh business mentor yang merupakan coach, expert, atau praktisi bisnis yang telah memiliki pengalaman bisnis selama bertahun-tahun. Artinya, mahasiswa akan diberikan bimbingan dan pendampingan selama mereka menjalani entrepreneurship sampai semester 7 untuk memastikan bisnis mereka bisa berjalan dan berkembang sesuai harapan.
Study Abroad Track adalah salah satu opsi Enrichment yang dapat dipilih mahasiswa yang memberikan kesempatan kepada mereka untuk melanjutkan studi mereka di kampus pilihan di negara lain. Melalui Study Abroad Track, mahasiswa bukan hanya dapat memperoleh ilmu dan pengalaman dalam skala internasional, tetapi juga memperluas networking. Saat ini, Binus University telah bekerja sama dengan berbagai universitas internasional di berbagai negara, seperti University of Leeds, Bournemouth University, Maastricht University, University of New South Wales, Tsinghua University, sampai dengan Universiti Teknologi Malaysia.
Internship Track adalah jalur Enrichment yang memungkinkan mahasiswa memperoleh pengalaman kerja di industri dengan bekerja di perusahaan nasional hingga multinasional. Dengan menjalani track ini, mahasiswa diharapkan akan memiliki keahlian dan pengalaman profesional yang dibutuhkan di dunia kerja & industri setelah mereka lulus. Saat ini, Binus University telah bekerja sama dengan berbagai perusahaan nasional dan multinasional bereputasi, seperti BCA, BNI, Oppo, Amazon Web Services, Google Cloud BCA, BNI, hingga Bosch.