PAMERAN BUKU TERBESAR DI INDONESIA HADIR KEMBALI, “BIG BAD WOLF JAKARTA 2019”
Sejak dahulu, buku telah menjadi media yang digunakan untuk memperluas wawasan seseorang, menambah ilmu, dan menjadi sarana hiburan. Genre (jenis) buku juga sangat beragam, genre buku yang paling populer di Indonesia pun adalah novel yang biasa bertema romansa atau misteri. Akan tetapi genre lain tidak kalah juga, masih banyak orang Indonesia minat membaca buku pendidikan, buku pengembangan diri, novel non-fiksi, buku resep untuk memasak dan bahkan buku khusus untuk anak-anak. Buku menjadi media yang baik untuk belajar akan tetapi orang enggan membelinya karena satu kendala yakni BIAYA….
Harga untuk membeli sebuah buku pun tidak dapat dikatakan murah tapi beberapa orang pun harga suatu buku masih diluar jangkuan (budget) mereka. Apalagi buku impor yang seringkali lebih mahal harganya daripada buku lokal. Alhasil banyak orang tidak menjadi membeli buku atau cara lain untuk membacanya (ke perpustakaan / minjem teman). Harga buku yang “mahal” tentu menjadi kendala tetapi tenang ini ada satu acara yang menjadi solusinya !
Acara ini bernama Big Bad Wolf Books 2019, di sini beranekaragam macam buku dijual dengan harga miring dan dengan diskon hingga 60-80% termasuk buku impor. Tersedia berbagai macam buku untuk setiap genre, dan tersedia 5.5 juta buku dengan judul yang cukup baru. Acara ini pun diselenggarakan dari tanggal 1-11 Maret 2019 dan memiliki venue di Indonesia Convetion Exhibition (ICE) BSD. Acara tersebut akan diselenggarakan secara non-stop selama 24 jam sehari selama periode acara berlangsung (Acaranya beneran 24 jam, kalo tidak percaya coba pergi sendiri untuk melihatnya).
Acara Big Bad Wolf Books kali ini bukan pertama kali diselenggarakan dan sudah beberapa kali diselenggarakan sebelumnya. Big Bad Wolf Book Sale pertama kali diadakan pada tahun 2009 di kota Kuala Lumpur, Malaysia. Event tersebut pada awalnya hanya event obral cuci gudang, dari berbagai jenis buku yang paling laku, buku anak-anak dan buku langka. Kini event Big Bad Wolf sudah diselenggarakan di beberapa negara seperti Indonesia, Malaysia, Thailand, Myanmar, Taiwan, UAE, Sri Lanka dan Filipina. Di Indonesia sendiri Big Bad Wolf Books tahun lalu sempat diadakan 2 kali, pertama pada bulan April di Jakarta dan kedua bulan November di Medan. Kedua event tersebut tahun lalu ramai dikunjungi oleh pengunjung yang mencari buku dengan harga potongan.
Big Bad Wolf Books tahun ini pasti tidak kalah menarik dan meriah event tahun lalu, jadi tunggu apa lagi? Ayo siap-siap datang ke Big Bad Wolf Books tahun ini dan cari buku favoritmu dengan harga yang murah! (Re-Upload Article – Created by: Matthew Ronadi)
Info Acara selengkapnya dapat dilihat di link berikut ini:
www.bigbadwolfbooks.com/id/
Comments :